Mengedit klip video di Foto di iPad
Anda dapat menggunakan ekstensi pengeditan video iMovie untuk membuat pengeditan dengan mudah ke klip video di app Foto di iPhone atau iPad Anda. Tanpa meninggalkan Foto, Anda dapat menggunakan alat pengeditan iMovie yang hebat untuk memangkas klip video atau menambahkan filter, judul, dan musik ke klip.
Menampilkan alat pengeditan iMovie
Di Foto, ketuk klip video yang ingin Anda edit.
Untuk menampilkan alat pengeditan di bawah penampil, ketuk Edit.
Ketuk tombol Pilihan Lainnya , lalu ketuk iMovie dalam daftar yang muncul.
Jika iMovie tidak muncul, ketuk Lainnya untuk menambahkan iMovie ke daftar Anda.
Memangkas klip
Di Foto, pilih klip video dan tampilkan alat pengeditan iMovie.
Ketuk tombol Pangkas , lalu seret pengendali pemangkasan berwarna kuning untuk memperpendek atau memperpanjang klip.
Setelah selesai membuat pengeditan, ketuk Selesai untuk mengekspor klip ke perpustakaan foto Anda.
Menambahkan filter
Di Foto, pilih klip video dan tampilkan alat pengeditan iMovie.
Ketuk tombol Filter , lalu ketuk filter untuk mempratinjaunya di penampil.
Untuk mematikan filter, ketuk Tidak Ada.
Setelah selesai membuat pengeditan, ketuk Selesai untuk mengekspor klip ke perpustakaan foto Anda.
Menambahkan judul
Di Foto, pilih klip video dan tampilkan alat pengeditan iMovie.
Ketuk tombol Judul , lalu ketuk untuk memilih gaya judul.
Untuk mematikan judul, ketuk Tidak Ada.
Di penampil, ketuk judul sampel, lalu ketik judul.
Untuk memindahkan judul dari posisi tengah ke posisi sepertiga bawah, ketuk .
Setelah selesai membuat pengeditan, ketuk Selesai untuk mengekspor klip ke perpustakaan foto Anda.
Menambahkan musik atau bunyi latar
Di Foto, pilih klip video dan tampilkan alat pengeditan iMovie.
Ketuk tombol Musik , lalu ketuk Soundtrack atau salah satu kategori yang tercantum.
Untuk mendengarkan musik sebelum menambahkannya, ketuk item.
Untuk menjeda, ketuk tombol Jeda . Untuk melanjutkan, ketuk tombol Putar .
Untuk menambahkan musik ke klip Anda, ketuk item, lalu ketuk Gunakan.
Untuk mengubah bagian klip musik yang akan ditambahkan ke klip video, seret klip musik ke kiri atau kanan.
Tindakan ini akan mengubah titik mulai dan titik akhir.
Catatan: Anda tidak dapat mengubah titik mulai soundtrack.
Setelah selesai membuat pengeditan, ketuk Selesai untuk mengekspor klip ke perpustakaan foto Anda.
Mengurungkan pengeditan Anda
Saat Anda mengedit klip video di Foto, klip asli akan digantikan dengan versi yang diedit, tapi Anda dapat mengurungkan perubahan dan memulihkan klip yang asli.
Di Foto, pilih klip video yang telah Anda edit.
Ketuk Edit.
Ketuk Kembalikan.
Ketuk Kembalikan ke Asli.
Penting: Anda tidak dapat mengurungkan perintah ini.
Untuk menambahkan klip video yang diedit ke proyek iMovie, lihat Menambahkan klip video dan foto di iMovie di iPad.